Selamat Datang di Website Resmi Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si Sekretaris Fraksi PPP DPR RI Wakil Ketua Baleg DPR RI Ketua PP GMPI |

Ikuti Media Sosial:

Kerja-kerja Perbaikan BUMN Diharap Makin Moncer

Jakarta: Kerja-kerja perbaikan badan usaha milik negara (BUMN) diharapkan makin moncer. Sehingga, negara bisa mendapat benefit maksimal dari perusahaan pelat merah.

“Luar biasa sekali kinerjanya di Kementerian BUMN,” kata anggota Komisi VI DPR Achmad Baidowi dikutip dari Media Indonesia, Kamis, 31 Agustus 2023.

Hal tersebut diungkap Baidowi dalam rapat kerja dengan Menteri BUMN, Erick Thohir, di DPR. Menurut dia, kerja-kerja perbaikan BUMN diorkestrasi dengan baik oleh Erick.

Kinerja Erick, kata Baidowi, membuat seluruh mata melirik. Sehingga, tak heran jika nama Erick Thohir mendapat apresiasi positif masyarakat.

“(Kinerja Kementerian BUMN) itu berpengaruh terhadap menterinya juga, kalau kita lihat potret dalam beberapa terakhir lumayan mengalami kenaikan signifikan ya, itu tak lepas dari kinerjanya, di publik makin bersinar kan beliau (Erick Thohir),” kata Baidowi.

Penilaian positif terhadap Erick Thohir selaras dengan kondisi di lapangan. Misalnya, dalam jajak pendapat Lembaga Survei Indonesia (LSI) untuk periode 3-9 Agustus 2023. Erick Thohir menjadi nama yang paling banyak dipilih masyarakat sebagai calon wakil presiden (cawapres).

Baca Juga:  Sepakat Revisi UU Desa, Masa Jabatan Kades Diperpanjang 8 Tahun

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menyampaikan masyarakat menganggap Erick sebagai figur paling pantas mendampingi capres Prabowo Subianto atau Ganjar Pranowo.

“Erick meraih 17,7 persen dan dinilai merupakan calon yang paling banyak dinilai paling pantas sebagai wakil presiden dari Ganjar Pranowo,” ujar Djayadi, Rabu, 30 Agustus 2023.

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/politik/nbw0Omjk-kerja-kerja-perbaikan-bumn-diharap-makin-moncer

Berita Terbaru

Terpopuler

© 2016 - 2023 | achbaidowi.com