Jakarta – Seseorang mengedit laman Wikipedia hingga sempat menampilkan informasi kalau TGH Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) memiliki hubungan ipar dengan Luhut Binsar Pandjaitan. Ini terduga pengeditnya versi PPP.
“Jadi dengan positioning yang terbuka dan bebas untuk semua orang yang mengakses, maka dugaan ataupun kecurigaan itu bisa ke siapa saja,” buka Wasekjen PPP Achmad Baidowi kepada wartawan, Sabtu (14/7/2018).
Baidowi atau Awiek mengatakan, pelaku itu memanfaatkan kelonggaran Wikipedia yang mempersilakan siapapun mengakses. Lalu, siapa menurut Awiek yang mengedit laman itu?
“Ini bisa saja dari imbas kelonggaran Wikipedia sendiri yang sistem administrasinya atau sistem pengendalian informasinya itu bebas. Itu dimanfaatkan oleh orang-orang iseng sebenarnya yang mencoba memberi informasi sesat, padahal itu tidak benar,” ucap Awiek.
“Orang-orang yang memiliki niat sesat, mengaburkan informasi, menyebarkan hoax kan memang dari awal orang-orang itu tak jauh dari yang punya niatan itu,” imbuh dia. (Detik.com/gbr/aud)