Selamat Datang di Website Resmi Dr. H. Achmad Baidowi, S.Sos., M.Si Sekretaris Fraksi PPP DPR RI Wakil Ketua Baleg DPR RI Ketua PP GMPI |

Ikuti Media Sosial:

Puji Sandiaga Lewat Pantun, Awiek PPP: Orang yang Berbesar Hati

Jakarta – Ketua Umum Pimpinan Pusat Generasi Muda Pembangunan Indonesia (PP GMPI) periode 2021-2026 Ahmad Baidowi atau Awiek melontarkan pantun untuk Sandiaga Uno. Pantun itu berisikan pujian Awiek terhadap Sandiaga sebagai politikus berbesar hati.

 

Pantun tersebut disampaikan Awiek saat memberikan sambutan dalam acara Puncak Harlah Ke-30 GMPI yang diadakan di Hotel Acacia, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023). Acara tersebut turut dihadiri oleh Sandiaga Uno beserta Sekjen PPP Arwani Thomafi.

 

Awiek awalnya berbicara mengenai komitmen GMPI memenangkan Capres dan Cawapres yang diusung PPP, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md.

 

“Hari ini PPP bersama koalisi PDIP-P, Hanura dan Perindo sudah mendeklarasikan paslon capres-cawapres Ganjar Pranowo dan M Mahfud Md. Kami tegaskan dan kami yakinkan, GMPI akan ada di garda terdepan untuk pemenangan capres cawapres dari PPP,” kata Awiek dalam sambutannya.

 

Awiek kemudian menegaskan GMPI sebagai organisasi sayap PPP tak pernah melupakan induknya. Maka dari itu, Awiek memandang merupakan suatu kebanggaan jika PPP kembali lolos ke parlemen pada 2024 mendatang.

Baca Juga:  Achmad Baidowi Sambut Ustadz Abdul Somad: Momen Hangat Berpelukan hingga Selfie

 

“Maka kalau kemudian nanti PPP tetap lolos ke parlemen bisa lolos dan menduduki kursi pimpinan DPR maka itu kebanggaan dari GMPI. Sebaliknya, nauzubilah, kalau PPP tidak lolos ke parlemen maka itu bagian dari dosa GMPI. Siap?” tanya Awiek.

 

Saat hendak menutup sambutan, Awiek melontarkan pantun ke Sandiaga Uno. Awiek berujar, pantun merupakan kebiasaan yang selalu dilakukan Sandiaga ketika memberikan sambutan.

 

“Sebelum mengakhiri sambutan, kami mengikuti kebiasaan Ketua Bappilu Nasional setiap acara selalu ada pantun. Jadi ini menunjukkan kalau orang Madura bisa berpantun. Nanti dicakepin walaupun agak melenceng dikit,” ujar Awiek.

 

Setelahnya, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Awiek memberikan potongan tumpeng pertama kepada Sandiaga Uno.

 

Berikut tiga pantun yang disampaikan Awiek di hadapan Sandiaga:

 

Pantun 1

 

Jalan-jalan ke Pantai Melasti. Kanan-kiri banyak tanaman padi. Selamat datang di harlah GMPI. Terasa spesial karena ada bapak Sandi

 

Pantun 2

 

Padi bukan sembarang padi. Panennya di Maospati. Sandi bukan sembarang politisi. Beliau orang yang berbesar hati

Baca Juga:  PPP Sikapi Hak Angket Usai Pengesahan Hasil Pemilu 2024

 

Pantun 3

 

Burung irian. Burung cendrawasih. Sekian. terima kasih.

 

Sumber: https://news.detik.com/pemilu/d-6990023/puji-sandiaga-lewat-pantun-awiek-ppp-orang-yang-berbesar-hati

Berita Terbaru

Terpopuler

© 2016 - 2023 | achbaidowi.com